Peringatan Harkitnas Tingkat Kecamatan Salaman


Created At : 2013-10-02 03:16:40 Oleh : malaSalaman Berita / Artikel Dibaca : 245
Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas), tanggal 1 Oktober 2013 yang  ke 105 tingkat Kecamatan Salaman dilaksanakan di halaman Kantor Kecamatan Salaman yang diikuti oleh Muspika, Kepala UPT/ Instansi, Kepala Sekolah SD/ MI, SMP/Mts, SMA/ MA, Sekretaris Desa dan semua PNS tingkat Kecamatan Salaman. Tema Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke 105 Tahun 2013 yaitu "DENGAN SEMANGAT KEBANGKITAN NASIONAL, KITA WUJUDKAN DEMOKRASI BERDASARKAN PANCASILA DAN UNDANG-UNDANG DASAR 1945 MENUJU INDONESIA YANG MAJU DAN MODERN DALAM BINGKAI NKRI". Camat Salaman Bpk. Edi Wasono, SH selaku Pembina Upacara menyampaikan dengan peringatan Harkitnas ini kita dapat mengenang kembali bagaimana semangat perjuangan the founding father untuk diambil sebagai teladan bagi generasi muda.
Seiring dengan hal itu pula, Peringatan Harkitnas yang ke 105 Tahun 2013 ini menjadi penting, apabila nilai-nilai kebangsaan, nilai-nilai persatuan dan kesatuan,  nilai-nilai kejujuran dan nilai-nilai kebersamaan yang menjadi ciri ke Indonesia-an kita, yang telah di pelopori oleh para pendahulu kita melalui gerakan "BOEDI OETOMO" tersebut, dapat dijadikan suatu energi bagi langkah-langkah kita ke depan.
Nilai - nilai Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ini harus diaplikasikan dalam kehidupan berbangsa khususnya di Kabupaten Magelang menjelang penyelenggaraan Pilkada. Untuk menjaga keamanan, kenyamanan, ketertiban dan menghindari perpecahan, Persatuan dan Kesatuan harus tetap di kedepankan.
Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke 105 Tahun 2013 Kecamatan Salaman berlangsung aman, lancar dan khidmad dengan petugas Upacara dari Koramil Kecamatan Salaman.
GALERI FOTO

Agenda

Tidak ada acara